Wednesday, January 23, 2013

Rumah Adat Karo

Rumah adat suku Karo, sebuah suku yang ada di provinsi Sumatera Utara, dikenal dengan nama Rumah Si Waluh Jabu. Artinya, rumah untuk delapan keluarga.
Rumah itu terdiri dari delapan bilik yang masing-masing bilik dihuni oleh satu keluarga. Tiap keluarga yang menghuni rumah itu memiliki tugas dan fungsi yang berbeda-beda sesuai dengan pola kekerabatan masing-masing.
Rumah adat ini berada sekitar 2 meter dari atas tanah dengan tinggi total dapat mencapai lebih dari 10 meter. Maksudnya, agar dahulu penghuni rumah dapat melihat apabila musuh datang dari kejauhan. Rumah adat Karo dipenuhi dengan hiasan-hiasan yang indah sehingga dari jaman penjajahan Belanda, objek Rumah adat Karo merupakan salah satu favorit bangsa Belanda untuk difoto. Contohnya, salah satu rumah di Kabanjahe milik seorang Raja atau Sibayak yang mampu menampung sampai 16 keluarga.
 sumber gambar:tropenmuseum.nl
Karena keindahan arsitekturnya, Rumah adat Karo merupakan rumah adat yang paling indah dan unik dari seluruh rumah adat di Sumatera Utara.

Sasando

Sasando adalah sebuah alat instrumen petik musik. Instumen musik ini berasal dari pulau Rote, Nusa Tenggara Timur. Secara harfiah nama Sasando menurut asal katanya dalam bahasa Rote, sasandu, yang artinya alat yang bergetar atau berbunyi. Konon sasando digunakan di kalangan masyarakat Rote sejak abad ke-7. Bentuk sasando ada miripnya dengan instrumen petik lainnya seperti gitar, biola dan kecapi.

sumber:wikipedia

Sunday, January 20, 2013

Obyek Wisata Sumatera Barat

Padang: Museum Adityawarman. Bukittinggi: Jam Gadang, Benteng Fort de kock yang di bangun penjajah Belanda pada tahun 1825 untuk menahan perlawanan rakyat pimpinan Tuanku Imam Bonjol. Selapan: Goa Jepang terowongan buatan tentara Jepang pada PD II (tinggi 2 M, panjang ratusan meter) berkelok-kelok dan punya ruangan seperti kamar-kamar, pintunya antara lain ada di Ngarai Sianok yang curam dan indah menawan.

Obyek Wisata Sumatera Utara

Medan: Istana Mimum dan Masjid Raya Medan. Perapat dan Danau Toba: kota sejuk di pegunungan. Danau Toba yang luas dengan Pulau Samosir di tengahnya merupakan daya tarik wisata yang paling indah di Sumatera Utara. Di Bukit Lawang, Bohorok anak-anak orang utan dilatih untuk kembali ke alam aslinya. Dipulau Nias dengan ibukotanya Gunung Sitoli ada pertunjukan orang melompat batu setinggi 2 meter.

Saturday, January 19, 2013

Obyek Wisata Banda Aceh

Di Banda Aceh terdapat masjid terindah di Indonesia yaitu Masjid Raya Baiturrahman yang memiliki 5 kubah, Sabang mempunyai pelabuhan bebas yang amat ramai. Di Sabang terdapat pula Danalu Laot yang indah, ada Taman Laut Pulau Rubiah. Di Lhok Seumawe ada Desa Internasional karena disana merupakan kawasan industri dengan penduduk yang berasal dari mancanegara, fasilitas dan suasananya seperti di negara maju. Di Taman Nasional Gunung Leuser masih tersisa harimau Sumatere salah satu satwa yang dilindungi pemerintah.

Thursday, January 17, 2013

Tugu Jogja


Tugu Jogja, adalah salah satu lambang di Jogja dan peninggalan sejarah. Tugu Jogja ini dibangun sudah sangat lama dari peninggalan nenek moyang. Tugu Jogja terletak di perempatan Jalan Sudirman Yogyakarta. Orang-orang pendatang maupun orang Jogja suka berfoto atau melihat Tugu Jogja yang sangat indah. Tugu ini sebenarnya terletak di garis lurus Merapi, Pantai Selatan (pantai parangtritis), dan keraton.

Alat Musik Tradisional Sumatera

Gondang
Musik tradisional sumatera kental dengan budaya Melayu. Banyak pertunjukan musik yang menggunakan saluang, serunai, gendang melayu, rebana dan terbang (rebana berukuran besar). Walaupun begitu, tiap daerah juga memiliki alat musik khas daerah nya. Misalnya, talempong dari Sumatera Barat dan gondang dari Tapanuli, Sumatera Utara.
Talempong

Rebana
Saluang
Gendang Melayu

Alat Musik Tradisional Jawa

Musik tradisional Jawa identik dengan gamelan walaupun gamelan juga ditemui di berbagai daerah Indonesia. Seperangkat gamelan terdiri dari sepasang boning, saron, gambang, gendang, kenong, ketuk, kempul, gong, serta rebab, suling dan siter. Dalam musik Jawa juga memiliki bentuk-bentuk khas yaitu msuik kliningan di daerah Tegal Jawa Tengah. Musik kliningan ini terdiri dari seperangkat gamelan ditambah dengan gitar, organ, keyboard, dan kecrekan. Di Jawa juga berkembang musik campur sari, sama dengan kliningan tetapi campur sari jenis alat musiknya lebih modern lebih bervariasi dan bebas. Kini lagu-lagu campur sari dapat dibawakan tanpa alat musik tradisional.

Alat Musik Tradisional Sunda

Bumi Priangan sangat identik dengan alat musik dari bambu. Angklung, calung, seruling pasti digunakan dalam setiap jenis musik tradisional Sunda. Jenis-jenis alat musik tradidsional Sunda biasanya merupakan pertunjukan yang disertai dengan gerak dan lagu. Tarling dari Cirebon, ketuk tilu, degung dan banjet. Di bawah ini adalah gambar angklung, calung, dan seruling.
Angklung

Calung
Seruling

Alat Musik Tradisional Betawi

Di Betawi dikenal beberapa jenis alat musik. Gambang dan kromong. Selain itu juga ada krecek, tehyan, gendang, kempul, dan gong. Betawi juga memiliki alat musik Tanjidor yaitu musik betawi yang dimainkan dengan alat musik moderen dari Eropa seperti trombon, trompet, tuba, klarinet, dan beberapa jenis drum yaitu senar drum, tenor drum, bass drum. Alat musik tanjidor berkembang di pinggiran Betawi.

Wednesday, January 16, 2013

Batik Keraton



Batik kraton – adalah jenis batik yang dikembangkan dan digunakan di lingkungan keraton. Motif dan penggunaannya diatur dengan norma-norma kraton. Karena setiap corak menunjukkan status pemakainya, corak motif keraton disebut motif larangan. Hal ini disebabkan pada awalnya motif-motif tertendu dilarang dikenakan oleh masyarakat umum, kecuali oleh kerabat kraton. Dalam masyarakat kraton jawa, membatik dianggap sebagai kegiatan pengabdian kepada raja.

Beberapa motif kraton antara lain sebagai berikut :

a. Sawat
Sawat yaitu motif berbentuk sayap-sayap besar menggambarkan burung garuda sebagai kendaraan Dewa Wisnu yang melambangkan kekuasaan atau raja.




b. Parang rusak
Motif parang rusak melambangkan menangkal kebatilan, kekuatan, kecepatan, keperkasaan, pertumbuhan, dan kesucian.


c. Cemukiran
Motif cemukiran berbentuk motif lotus yang melambangkan kekuasaan. Motif ini sejajar lurus dan disusun secara diagonal yang melambangkan kesuburan.


d. Kawung
Motif kawung berbentuk motif flora seperti biji aren yang melambangkan manusia dan kesuburan alam.


Batik Tulis







 Batik tulis – yaitu batik yang dihasilkan dengan cara menggunakan canting tulis sebagai alat gambar. Caranya dengan melekatkan cairan lilin malam (wax)pada permukaan kain. Teknik ini lebih tumit dan lebih lama waktu pengerjaannya. Hasilnya pun lebih bersifat individual. Artinya hasil akhir tergantung pada ketrampilan tukang pembatiknya. Semakin teliti dan halus pembuatannya maka hasilnya akan lebih halus pula.

Proses pembuatan batik tulis

Proses pembuatan batik tulis diperlukan persiapan secara matang agar memperoleh hasil yang bagus. Hal-hal yang harus dipersiapkan adalah sebagai berikut :
1. Persiapkan sehelai kain mori putih yang sudah diberi warna dasar dengan warna muda.

2. Buatlah pola di atas kain dengan pensil. Bagi yang telah ahli, pola ini langsung dibuat dengan menggunakan canting dan malam. kegiatan ini biasa disebut mola atau membuat pola atau nyemplongi.

3. Wajan berisi malam disiapkan. Api kompor kecil saja untuk menghindari lidah apikompor yang menjilat lilin malam dalam wajan karena dapat terbakar. Biarkan sampai malam meleleh, cair dan berwarna tua sehingga didapatkan malam yang mencair dengan sempurna. Dengan begitu mmalam dapat mencair lancar pada cucuk canting.

4. Siapkan canting sesuai ukuran yang dibutuhkan. Cara memegang canting disesuaikan dengan bentuk canting yang memiliki ujung melekung dan besar. Hal ini berbeda  dengan pensil atau pena yang memiliki ujung lurus.

5. jika sudah siap ambillah malam dengan canting atau nyamplungan.

6. perhatikan ujung cucuk canting agar selalu dalam kondisi siap sebelum memulai membatik. Cucuk canting yang dalam keadaan siap tidak ada genangan malam berlebihan di ujung canting. Dengan begitu cucuk canting dalam keadaan lancar tidak tersumbat. Supaya lancar biasanya pembatik meniup cucuk canting. Jika dengan tiupan cucuk canting masih tersumbat maka diatasi dengan menusuk lubang cucuk canting dengan serat ijuk.

7. hati-hati ketika proses membatik dilakukan. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari agar malam yang masih dalam keadan panas tidak mengenai telapak tangan.

Proses pewarnaan batik tulis

Langkah slanjutnya setelah pemalaman adalah pemberian warna pada batik. Dua cara pewarnaan batik dilakukan dengan teknik celup dan teknik colet atau coletan.

a. teknik celup
teknik celup adalah cara pewarnaan dengan mencelupkan seluruh kain mori ke dalam cairan warna. Seluruh bagian kain direndam sehingga seluruhnya terkena cairan warna.

b. teknik colet
teknik colet yaitu teknik pewarnaan pola-pola batik dengan dikuaskan pada setiap bidang pola seperti melukis. Dengan demikian, teknik ini dapat menghasilkan pewarnaan lebih detail dan berwarna-warni. Alat atau kuas yang digunakan disebut colet yangb terbuat dari belahan bambu yang salah satu ujungnya dibuat seperti kuas.

Proses Pelorodan

Pelorodan yaitu tahap melepaskan atau menghilangkan lilin malam pada proses membatik. Cara pelepasan lilin malam, antara lain sebagai berikut :

1. kerokan
kerokan yaitu pelepasan lilin malam dari permukaan kain batik dengan cara dikerok benda semacam pisau tumpul sampai bersih.

2. Lorod
Lorod yaitu pelepasan lilin malam dari permukaan kain batik dengan caraq direbus dengan air panas. Untuk mempermudah biasanya air rebusan (lorodan) diberi soda abu.

3. Bensin
Penghilangan lilin malam pada kain batik dapat dilakukan dengan membasahi menggunakan bensin.dengan melakukan hal tersebut, lilin malam akan meleleh dan lepas dari kain.

4. Setrika
Pelepasan lilin malam dapat dilakukan dengan dipanaskan menggunakan setrika dengan pemanasan tersebut, lilin malam akan meleleh.


Alat Musik Tradisional Indonesia Timur

 Wilayah Indonesia Timur juga memiliki berbagai alat musik. Misalnya, sasando dari NTT. Sasando merupakan alat musik petik. Ruang gemanya terbuat dari daun lontar. Di sekitar Maluku ada pula alat musik tiup dari cangkang kerang-kerang yang disebut Fu. Di beberapa daerah ada yang menyebutnya sebagai sangka. Alat musik pukul daerah ini berupa gendang yang bernama Tifa. Ada tifa dari Maluku, ada tifa dari Irian. Ada pula alat musik sejenis kenong Jawa, talempong di Minangkabau, atau kromong di Betawi. Namanya, totobuang.
Alat Musik Tifa
Alat Musik Sasando
Alat Musik Fu
Alat Musik Totobuang

House of Raminten


HOUSE OF RAMINTEN
Kota Baru
Jl. FM Noto 7, Kotabaru, Yogyakarta 55224, Indonesia
Phone: (0274) 547 315

House of Raminten merupakan alternatif tempat makan sekaligus tempat nongkrong di Yogyakarta yang buka selama 24 jam penuh. Angkringan semi cafe ini menyediakan beragam menu mulai dari menu angkringan hingga menu-menu yang terdengar unik dan nyentrik. Suasana tradisional Jawa sangat kentara di cafe ini.




Alat Musik Tradisional Sulawesi

Alat Musik Kolintang
Daerah Sulawesi, khususnya Sulawesi Utara, memiliki alat musik sejenis gambang yang disebut kolintang. Seperti kebanyakan gambang lainnya, kolintang terbuat dari bilah-bilah kayu, bukan bambu. Bilah-bilah kayu ini berderet-deret seperti tuts piano. Hanya dimainkan dengan cara dipukul.
Selain itu juga terdapat alat musik popondi/tolindo dari daerah toraja, dan sangka atau Fu yang juga terdapat di daerah maluku.

Alat Musik Tradisional Kalimantan

Alat Musik Sampe
Kalimantan memiliki beberapa alta musik tradisional seperti kledi, tubun, dan sampe. Kledi adalah alat musik tiup dengan kotak suara dari buah labu, tubun adalah sejenis gendang kecil dari kulit kadal yang diikatkan dengan rotan, sedangkan sampe adalah sejenis kecapi dengan 3 buah senar. Alat-alat musik sperti ini biasanya digunakan pada pertunjukan seni atau upacara adat.

Lagu Lagu Nusantara

Lagu daerah atau nusantara lahir dari budaya daerah. Lagu daerah berisi tingkah laku masyarakat daerah tersebut. Untuk menunjukan sebagai bangsa yang cinta budaya sendiri, kita harus dapat menyanyikan lagu daerah nusantara sesuai dengan isi lagu.

1. Aceh: Piso Surit, Bungong Jeumpa
2. DIY: Suwe Ora Jamu
3. Sumatera Barat: Kampung Nan Jauh Di Mato, Ka Parak Tingga
4. Sumatera Selatan: Dek Sangke
5. Riau: Soleram
6. Jakarta: Kicir-kicir, Jali-jali
7. Jawa Barat: Tokecang, Manuk Dadali, Pileuleuyan
8. Jawa Tengah: Lir Ilir, Gek Kepriye, Pitik Tukung
9. Madura: Tanduk Majeng, Kraban Sapi
10. Kalimantan Barat: Cik Cik Periuk
11. Kalimantan Tengah: Palu Lempang
12. Kalimantan Selatan: Ampar-ampar Pisang
13. Sulawesi Selatan: Pakarena
14. Sulawesi Utara: O Ina Ni Keke
15. Sulawesi Tengah: Tondok Kadadiangku
16. Bali: Dewa Ayu, Janger
17. NTT: Anak Kambing Saya, Desaku
18. Maluku: Buka Pintu, Gunung Salahutu
19. Papua: Yamku Rambe Yamko, Apuse
20. Tapanuli: Butet, Sengko-sengko, Rambadia

Wajik

Wajik 
Wajik, adalah makanan khas dari Indonesia yang sudah di kenal banyak orang. Rasanya sangat manis dan sangat enak. Orang orang biasa membeli wajik di Wajik Week Magelang. Wajik berwarna coklat yang terbuat dari ketan. Harga wajik biasanya Rp.23.000 untuk 450 gram dan Rp.35.000 untuk 900 gram.

Wayang Kulit


Wayang Kulit
Wayang kulit berasal dari Jawa. Wayang kulit dimainkan oleh seorang dalang yang juga menjadi narator dialog tokoh-tokoh wayang. Wayang biasanya dipertontonkan dengan musik tradisional. Dalang memainkan wayang kulit di balik layar yang terbuat dari kain. sementara di belakangnya disorotkan lampu listrik atau lampu minyak (blencong), sehingga para penonton yang berada di sisi lain dari layar dapat melihat bayangan wayang. Untuk dapat memahami cerita wayang, penonton harus memiliki pengetahuan akan tokoh-tokoh wayang yang bayangannya tampil di layar.
Secara umum wayang mengambil cerita dari Mahabharata dan Ramayana. Dalang juga dapat membuat tokoh serta cerita sendiri supaya penonton tidak bosan melihatnya. Beberapa cerita Wayang Kulit diambil dari cerita Panji.
Dalang-dalang ternama misal: Ki Manteb Soedharsono, Ki Nartosabdo, Tjetjep Supriyadi, Ki Anom Suroto, Asep Sunandar Sunarya, dll.

Jadah

Makanan Khas Jogja "Jadah"
Jadah adalah salah satu makanan khas yang berada di Jogja. Makanan ini sangat terkenal dan hanya ada di sekitar tempat wisata Kaliurang yang berada di lereng Gunung Merapi. Jadah dibuat dari olahan ketan yang bisa di sajika dengan tempe dan tahu. Jadah diolah dengan cara dibacem. Penjual Jadah Tempe yang terkenal yaitu Mbah Carik di areal wisata Kaliurang.
Untuk dapat menikmati makanan ini pembeli hanya cukup mengeluarkan biaya yang murah. Harga untuk menikmati jadah tempe tersebut biasanya berkisar antara Rp.10.000,00 – Rp.20.000,00. Dengan harga yang murah tersebut, wisatawan sudah dapat menikmati jadah dan tempe yang menjadi ciri khas Kaluirang. Di lokasi Kaliurang sendiri, penjual Jadah tempe juga terdapat dibanyak tempat. Namun hanya satu yang terkenal yaitu Jadah Tempe Mbah carik. Jangan bilang pernah ke Jogja jika anda belum mencoba Jadah.

  

Rumah Adat Joglo

Joglo
Joglo yang telah diperbaharui dan sudah dimodern-kan

Joglo adalah rumah adat masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Terdiri dari 2 bagian utama yakni pendapa dan dalam. Bagian pendapa adalah bagian depan Joglo yang mempunyai ruangan luas tanpa sekat-sekat, biasanya digunakan untuk menerima tamu atau ruang bermain anak dan tempat bersantai keluarga. Bagian dalam adalah bagian dalam rumah yang berupa ruangan kamar, ruang kamar dan ruangan lainnya yang bersifat lebih privasi. Ciri-ciri bangunan adalah pada bagian atap pendapanya yang menjulang tinggi seperti gunung. Walau Joglo sudah terkenal kuno, rakyat sekitar memodifikasi sehingga Joglo menjadi tempat yang nyaman dan lebih modern. Orang-orang di luar Indonesia pun banyak yang menyukai Joglo. Selain bentuknya yang unik, ciri khas juga menambah kegemaran menempati Joglo.


Tuesday, January 15, 2013

Seni Reog Ponorogo


Reog modern biasanya dipentaskan dalam beberapa peristiwa seperti pernikahan, khitanan dan hari-hari besar Nasional. Seni Reog Ponorogo terdiri dari beberapa rangkaian 2 sampai 3 tarian pembukaan. Tarian pertama biasanya dibawakan oleh 6-8 pria gagah berani dengan pakaian serba hitam, dengan muka dipoles warna merah. Para penari ini menggambarkan sosok singa yang pemberani. Berikutnya adalah tarian yang dibawakan oleh 6-8 gadis yang menaiki kuda. Pada Reog tradisionil, penari ini biasanya diperankan oleh penari laki-laki yang berpakaian wanita. Tarian ini dinamakan tarijaran kepang atau jathilan, yang harus dibedakan dengan seni tari lain yaitu tari kuda lumping.

Tarian pembukaan lainnya jika ada biasanya berupa tarian oleh anak kecil yang membawakan adegan lucu yang disebut Bujang Ganong atau Ganongan.
Setelah tarian pembukaan selesai, baru ditampilkan adegan inti yang isinya bergantung kondisi dimana seni reog ditampilkan. Jika berhubungan dengan pernikahan maka yang ditampilkan adalah adegan percintaan. Untuk hajatan khitanan atau sunatan, biasanya cerita pendekar,
Adegan dalam seni Reog biasanya tidak mengikuti skenario yang tersusun rapi. Disini selalu ada interaksi antara pemain dan dalang (biasanya pemimpin rombongan) dan kadang-kadang dengan penonton. Terkadang seorang pemain yang sedang pentas dapat digantikan oleh pemain lain bila pemain tersebut kelelahan. Yang lebih dipentingkan dalam pementasan seni reog adalah memberikan kepuasan kepada penontonnya.
Adegan terakhir adalah singa barong, dimana pelaku memakai topeng berbentuk kepala singa dengan mahkota yang terbuat dari bulu burung merak. Berat topeng ini bisa mencapai 50-60 kg. Topeng yang berat ini dibawa oleh penarinya dengan gigi. Kemampuan untuk membawakan topeng ini selain diperoleh dengan latihan yang berat, juga dipercaya diproleh dengan latihan spiritual seperti puasa dan tapa. Reog Ponorogo berasal dari Jawa Timur (JaTim).

sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Reog_(Ponorogo)#Jathil

Pakaian Adat Yogyakarta

Contoh pakaian adat Jogja

Pakaian adat tradisional masyarakat Yogyakarta terdiri dari seperangkat pakaian yang memiliki unsur unsur yang tidak dapat dipisahkan satu dengan lainnya. Kelengkapan berbusana tersebut merupakan ciri khusus pemberi identitas bagi pemakainya yang meliputi fungsi dan peranannya. Oleh karena itu, cara berpakaian biasanya sudah dibakukan secara adat, kapan dikenakan, di man dikenakan, dan siapa yang mengenakannya. Pakaian adat Jogja biasanya di pakai untuk pernikahan adat jawa. Harga untuk membeli baju adat Jogja sekitar Rp.2.300.000. Jika anda tidak ingin membeli anda pun dapat menyewa dan harga nya relatif lebih murah.

Bakpia Jogja


Bakpia Jogja
Bakpia yang beraneka ragam rasanya membuat orang menyukainya. Terutama rasa khas kacang hijaunya. Rasa bakpia biasanya: keju, coklat, nanas, kacang hijau. Pembuatannya masih sangat tradisional. Apalagi disajikan dengan teh hangat. Banyak bakpia yang terkenal di Jogja salah satunya Bakpia Pathok 25. Karena itu banyak pariwisata dari luar kota banyak yang membeli oleh-oleh bakpia untuk di bawa pulang. Harga 1 dus isi 10 biasanya Rp10.000 sangat relatif murah.
Pembuatan yang masih sangat tradisional
Bakpia Pathok 25

Pempek Palembang

Pempek Palembang
Palembang sangat terkenal dengan pempek. Rasa pempek biasanya asin dan disajikan dengan cuka pedas dan manis. Pempek terdiri dari: kapal selam, lenjer, dll. banyak orang Palembang menyukai nya karena rasa nya sangat lezat. Di Palembang terkenal dengan Pempek Candy. Harga pempek yang kecil biasanya Rp.5.000 dan yang besar Rp.10.000. Orang-orang sangat menyukainya karena rasa khas ikan tenggirinya.

Gudeg Jogja

Gudeg Jogja
Gudeg, salah satu makanan khas dari jogja. Gudeg rasanya manis dan juga di sukai banyak orang. Gudeg biasanya disajikan dengan: telur, tahu, krecek, ayam. Harga gudeg biasanya Rp.7.000 - Rp.12.000. Gudeg Yu Djum adalah gudeg yang paling terkenal di Jogja. Jika yang belum pernah menyoba gudeg, segeralah mencoba nya karena rasanya yang manis yang enak dan lezat tidak akan membuat anda menyesal.

Batik Jogja

Batik Tulis Jogja
Jogja terkenal dengan batik. Batik di Jogja sangat digemari orang Jogja maupun pendatang. Batik ada 3 macam yaitu batik tulis, batik cap, dan batik printing. Diantara ke 3 tersebut, batik tulis sangat mahal karena dibuatnya sulit dan memakan waktu berbulan-bulan. Batik di Jogja memiliki motif yang berbeda dan sangat menarik. Bagi orang yang tertarik bisa belajar membuat batik tulis. Tempat belajar batik tulis berada di Wukrisari Imogiri Bantul. Di sana dapat dijelaskan cara pembuatan batik tulis. Pusat batik terbesar di Jogja salah satunya Mirota Batik yang berada di Jl. Jend. A. Yani 9 (depan pasar beringharjo) atau di Jl. Kaliurang KM. 15,5 Umbulmartani Yogyakarta

Mirota Batik Yogyakarta